Terapi Syukur : Kini


"Jangan membuat Tuhan menyesal memberikan kemarin,dan jangan buat Dia malas memberimu hari esok" - Christopher Reginald

Semua memang ada hikmahnya...tapi.....
Aku atau mungkin kita semua pernah berpikir, merasa, dan bahkan tenggelam dalam hasil, efek atau makna dari apa yang kita lalui. Pahitnya kehilangan, sakitnya jatuh di perjalanan, atau bahkan euforia kehidupan yang segan kita tinggalkan? Pertanyaannya apakah itu hari-hari yang kita lalui?

Sebagian orang bilang itu adalah masa lalu yang kelam yang membuat semangat hidupnya habis. Sebagian lagi bilang itu adalah kejayaan yang membuat mereka terbuai hingga detik ini. Namun kesemua orang mungkin pada akhirnya menemukan bahwa hari kemarin selalu memiliki sendiri hikmahnya pada dua kelompok berbeda ini. begitu bukan?

Namun masalah bukan berhenti sampai di situ rupanya. Kau rasakan begitu jugakah? Masalah yang datang ketika menatap masa lalu tentang monumen kejadian dimasa itu membuat kita takut memulai yang baru, atau segan mungkin.Alasannya?karena kita tahu kita salah di masa lalu, karena kita sadar bahwa dalam perjalanannya kita pernah berlaku benar dan sekarang salah. begitukah yang banyak kita rasakan? Lalu apa gunanya hikmah?

Jangan membuat Tuhan menyesal memberikan hari kemarin padamu! sungguh..Hari kemarin itu sesederhana itu karena sudah lewat. Soal dampaknya pada hari ini tetap 'terasa', Ah..itu cuma perasaanmu! jangan jadi sentimentil karena kemarin kamu menangis atau marah. Tidak ada hubungannya bukan?kemarin adalah kemarin.Hari ini adalah Hari ini. Yang terjadi kemarin bisa terjadi atau tidak hari ini karena serangkaian pilihan bukan?

Jangan berharap....jangan berambisi....mintalah pada Ilahi
Usai bicara soal kemarin, aku mengajakmu loncat kemasa depan. Banyak orang gila karena harapannya tak jadi kenyataan (atau kebanyakan berharap yah?). Banyak keluarga pecah karena semuanya terlalu sibuk mengejar mimpinya...kariernya....hartanya....tapi lupa semua itu buat apa?

Lalu bagaimana dengan masa depan kalau begitu?apakah kita tak boleh bermimpi?

Boleh!! bahkan sangat boleh...tapi aku setuju benar pada pepatah "mimpi adalah 20% dari kenyataan..." tapi biar aku lanjutkan..."kenapa 20% dari kenyataan..karena 80%nya adalah perjalanan dan menjalani tujuan itu dengan penyesuaian sesuai kehendakNYA". Setidaknya itu pendapatku.

Kata imanku..."Mintalah maka kamu akan diberi, mengetuklah maka pintu akan dibukakan", tapi apakah pintu akan dibukakan buat pemabuk? Pintu akan dibukakan buat orang bertampang maling??? tidak bukan??jadi 'jangan buat Tuhan malas memberimu masa depan' bisa dijadikan petuah sederhana yang bijak bukan???


Semua soal hari ini !
Yah..mungkin terlalu ngawang. Mungkin terlalu menggurui...tapi aku cuma mengajak kita semua berpikir dan melogiskan diri. Bukan terus menderita karena sejarah, dan terus gila karena mimpi.

Orang yang hebat itu bukan orang yang langsung kaya kata orang.Orang yang hebat itu adalah orang yang dari bukan apa-apa atau bahkan terpuruk jadi 'orang'. Berarti dia bukan tak melewati kemarin bukan? tapi dia 'berhasil' melewati kemarin melalui serangkaian 'hari-hari ini'. Begitu bukan?

Orang yang berhasil bukan selalu orang-orang visioner bukan? contoh si legendaris Einstein. Dia Fenomenal..ya...tapi apakah dia menemukan langsung BOM ATOM terkini? tidak!!! tapi dia tidak berhenti sampai konsepnya...orang yang boleh dikatakan pemimpi ulung itu tidak mempersiapkan untuk berhenti sampai pada BOM sederhana jaman Hitler(walau itu mematikan juga). orang yang berhasil adalah orang yang mendekatkan 'hari-hari ini'nya pada mimpinya dan mempersiapkan mimpi-mimpi berikutnya dengan 'hari ini-hari ini' berikutnya.

Membuat makin korelatif kata ilmuan. Einstein itu setengah jalan atau mungkin sepenuh jalan pada jamannya. Bill Gates mungkin sepenuh jalan untuk PC(personal Computer)nya. tapi tidak mungkin kau menjadi mereka kalau mereka mimpimu dan hanya meniru mereka atau bahkan menghayalkan mereka. Karena ada mereka kamu harus berusaha lebih keras (dan lebih cepat) dari mereka bukan? dimana?? kapan??? besok??? tidak !!!! hari ini !!!!!

mungkin sederhananya begini. kalau masa lalu itu sakit..jadilah manusia ber antibodi lebih baik untuk menjalani hari ini. Supaya masa lalu itu menjadi BERMANFAAT. Kalau masa depanmu ingin seperti 'ini' jadikanlah hari ini sebagai hari-hari yang penuh BERKAT. begitukah? kembali padamu..sahabat....


"yesterday = History ; Tommorow = mystery ; Today = Present" - Annonymous




1 comment:

  1. Tepat bgt sama apa yg akhir2 ini lg terpikir :)

    Em... bnr juga yah, mndg jadiin masa lalu bmanfaat buat masa kini dgn menjadikan nya "antibodi" kita.
    Ibarat imunisasi, kita disuntikin pnyakit dulu supaya bisa pnya antibodi thdp pnykt tsb n ga akn skt lg karna pnykt tsb!
    Great...

    Mengenai hari esok:
    Hiduplah dengan mimpi,
    namun jangan hidup dalam mimpi!

    Bermimpi dan realisasikan lah, setidaknya berusahalah.
    jgn cuma bmimpi dan teruz bermimpi yang entah apa ujungnya.

    Ada tertulis: "Jangan kamu kuatir, burung di udara Dia pelihara."
    Tapi bukan kah burung2 pun berusaha dan mencari mknan nya? Maka Tuhan memeliharanya.
    Masakan kita yg diciptakan dengan segala akal ini, tidak mau berusaha dan hnya berdiam dalam mimpi?

    Renungan yang bagus bgt nih gi, thanks yah!
    Semoga Tuhan bangga akan hari kemarin kita dan tak segan memberikan berkatNya untuk hari esok kita! Amin... ^^


    agnz_joe

    ReplyDelete

Siapapun jiwa yang berucap, baiknya aku mengenalmu, dan kamu akan lebih pahami aku adanya